Friday, May 4, 2012

Struktur Anatomi Gigi Anterior

1.      Insisivus Pertama Atas
a.       Labial
·         Tampak bagian mesio insisal lebih bersudut (hamper 900), sedangkan bagian disto insisal lebih membulat.
·         Ukuran mesio-distal lebih pendek dari pada ukuran serviko-insisal.
·         Akar satu, cenderung membelok ke distal.
·         Memiliki tiga lobus.
·         Pada gigi yang baru erupsi, memiliki mamelon.
b.      Lingual
·         Memiliki dua marginal ridge, yaitu mesial marginal ridge dan distal marginal ridge.
·         Memiliki satu fosa, yaitu palatal fosa.
·         Memiliki cingulum yang berkembang baik.
·         Akar satu.
c.       Mesial
·         Terlihar cingulum.
·         Terlihat mesial marginal ridge.
·         Terlihat curvature of cervical line pada bagian mesial lebih cembung (memanjang kea rah insisal).
·         Akar satu.
d.      Distal
·         Terlihat cingulum.
·         Terlihat distal marginal ridge.
·         Terlihar curvature of cervical line di bagian distal lebih datar dibanding pada bagian mesial.
·         Akar satu.
e.       Incisal
·         Terlihat insisal edge.
·         Terlihat cingulum.
·         Terlihat fosa.
·         Terlihat mesial marginal ridge dan distal marginal ridge.
   2.      Insisivus Kedua Atas
Secara keseluruhan bentuknya hampir sama dengan insisivus satu atas. Yang membedakan adalah :
·         Ukurannya lebih kecil dibanding insisivus pertama atas;
·         Mahkotanya lebih membulat dibanding insisivus pertama, namun tetap saja bagian yang paling bersudut merupakan bagian mesial.
·         Fosanya lebih dalam dibanding insisivus pertama atas.
·         Mesial marginal ridge, distal marginal ridge, dan cingulum tidak terlalu berkembang seperti pada insisivus pertama atas.
   3.      Caninus Atas
a.       Labial
·         Memiliki satu cusp, dengan ujung cusp disebut cusp tip.
·         Lereng mesial lebih pendek dibanding lereng distal.
·         Memiliki labial ridge, karena perkembangan lobus yang baik.
·         Akar satu, cenderung mengarah ke distal.
b.      Lingual
·         Memiliki satu cusp, dengan ujung cusp disebut cusp tip.
·         Memiliki tiga marginal ridge, mesial marginal ridge pada bagian mesial, distal marginal ridge pada bagian distal, dan palatal ridge yang terletak di antara mesial dan distal marginal ridge.
·         Memiliki dua fosa, mesial fosa, dan distal fosa.
·         Memiliki cingulum yang sangat berkembang dengan baik.
·         Memiliki satu akar.
c.       Mesial
·         Memiliki satu cusp, dengan ujung cusp disebut cusp tip.
·         Terlihat mesial marginal ridge.
·         Terlihat cingulum.
·         Curvatur of cervical line pada bagian mesial lebih cembung.
·         Memiliki satu akar.
d.      Distal
·         Memiliki satu cusp, dengan ujung cusp disebut cusp tip.
·         Terlihat distal marginal ridge.
·         Terlihat cingulum.
·         Curvatur of cervical line pada bagian distal lebih datar dibanding pada bagian mesial.
·         Memiliki satu akar.
e.       Insisal
·         Terlihat cusp tip.
·         Terlihat mesial marginal ridge, distal marginal ridge, dan palatal ridge.
·         Terlihat mesial fosa dan distal fosa.
·         Terlihat cingulum.
   4.      Insisivus Pertama Bawah
Secara keseluruhan struktur anatominya sama dengan insisivus atas. Yang menjadi perbedaannya adalah :
·         Merupakan gigi terkecil dari insisivus.
·         Ukuran mesio-distal dibagian serviks hampir parallel dengan ukuran mesio-distal dibagian insisal.
·         Ridge, cingulum, dan fosa yang sangat tidak berkembang dengan baik.
·         Akarnya lebih gepeng daripada akar insisivus atas.
   5.      Insisivus Kedua Bawah
Secara keseluruhan struktur anatominya sama dengan insisivus atas. Yang menjadi perbedaannya adalah :
·         Ukurannya lebih besar dari insisivus satu bawah.
·         Ukuran mesio-distal dibagian serviks lebih kecil dibanding ukuran mesio-distal dibagian insisal.
·         Ridge, cingulum, dan fosa berkembang lebih baik daripada di insisivus satu bawah.
·         Akar lebih gepeng dibanding insisivus kedua atas.
   6.      Caninus Bawah
Secara keseluruhan struktur anatominya sama dengan caninus atas. Yang menjadi perbedaannya adalah :
·         Ukuran serviko insisal lebih besar dibanding ukuran mesio-distal, sehingga terlihat bahwa gigi caninus bawah lebih panjang, dan lebih ramping disbanding caninus atas.
·         Lobusnya tidak berkembang sebaik pada caninus atas, sehingga ridge, fosa, dan cingulum tidak sebesar pada caninus atas.
·         Akarnya lebih gepeng daripada caninus atas.
P.S : Kalo ada kesalahan, mohon di kasih tau ya..
        Btw, bagi kalian-kalian yang kesulitan nyari gigi buat bahan praktikum, bisa kunjungi web http://jualgigi.com/ ini. Dijamin  giginya kualitas bagus dan harganya juga affordable deh. Nggak nyesel. Mau gigi permanen apa gigi sulun? Tinggal dipilih. Mau gigi anterior apa posterior? TInggal dipilih. Ayok mari dikunjungi segera.

4 comments:

  1. assalamualaikum, kak saya ingin bertanya mengenai
    1.Dento Anatomi
    2.Lobus
    mohon balasannya ke natashawhisberg@yahoo.com ya kak :D saya tahun ini baru saja menjadi maba fkg :)

    ReplyDelete
  2. waalaikumsalam.
    udah kk balas pertanyaannya ke email adik.
    btw, maba fkg universitas mana?

    ReplyDelete
  3. assalamualaikum kak,saya mau tanya fosa itu apa ya kak?dan yang dimaksud Curvatur of cervical line itu juga apa ya kak?terima kasih kak:)

    ReplyDelete
  4. waalaikumsalam.
    fosa itu cekungan yang ada pada gigi, hampir sama dengan groove.
    kalo curvatur of cervical line itu adl bentuk curva yang ada disekeliling gigi, di perhubungan antara mahkota dan akar gigi. Kalo yg sy maksud di postingan ini, bisa dilihat di bagian mesial dan distal gigi (terlihat jelas), dan memiliki perbedaan tinggi.

    ReplyDelete

Dont be shy to just post a comment :)